Friday, May 22, 2020

KEDISIPLINAN DIRI MENJADI SENJATA UTAMA DALAM MEMERANGI COVID – 19




Oleh : Gilang Mulya

Virus Corona atau dalam bahasa Inggris disebut severe acute respiratory syndrome coronavirus 2 (SARS-CoV-2) adalah virus yang pertama kali muncul dan bermukim di kota Wuhan, China pada 19 Desember 2019 dan telah menular dengan sangat cepat karena telah menyebar ke beberapa negara di dunia termasuk di Indonesia. Virus ini terbilang sangat mematikan karena virus ini akan menyerang secara langsung pada sistem pernafasan manusia dan penyakit karena infeksi virus ini disebut COVID-19. Virus Corona bisa menyebabkan gangguan ringan pada sistem pernapasan (flu), infeksi paru-paru yang berat (pneumonia), hingga kematian. Walaupun kasus kematian yang terkonfirmasi positif lebih di dominasi oleh lansia namun nyatanya virus ini tetap bisa menyerang dan tertular pada siapa saja termasuk bayi, anak – anak, orang dewasa atau bahkan ibu hamil dan ibu yang menyusui. Saat ini dunia sedang di landa kepanikan karena jumlah kasus yang terkonfirmasi positif virus corona yang terus bertambah dan semakin tidak terkendali. Telah lebih dari 180 negara di dunia yang dijangkiti virus corona dan untuk Indonesia sendiri sampai update tanggal 20 Mei 2020 sudah lebih dari 19 ribu kasus yang terkonfimasi positif virus corona. Di sisi lain, perang melawan corona tentu tidak akan mudah dimenangkan karena yang dihadapi saat ini adalah virus yang bahkan tidak terlihat sama sekali. Dibutuhkan kerja kolektiv dan kedisiplinan diri yang tidak setengah – setengah dan tentu juga kewaspadaan tingkat tinggi bagi semua masyarakat Indonesia. Menanngapi hal ini tentu pemerintah tidak akan tinggal diam karena merekalah yang mempunyai kapasitas dan gebrakan dalam penanganan covid – 19. Terlepas dari hal itu dibutuhkan juga sikap dan perilaku yang baik serta kedisiplinan diri  yang mengutamakan kepentingan bersama dengan selalu menjaga kesehatan dan menjaga jarak antar sesama sesuai dengan kebijakan yang dibuat oleh pemerintah yakni “Pembatasan Sosial Berskala Besar’’.
Data update konfirmasi positif di Indonesia pada tanggal 20 Mei 2020 berdasarkan data yang masuk didapatkan total 19.189 kasus yang terkonfirmasi positif di Indonesia. Ini menggambarkan bahwa masih kurang kedisiplinan masyarakat Indonesia dalam menerapkan social distancing serta menjalankan pola hidup sehat. Manjalani pola hidup sehat merupakan disiplin diri yang utama dan harus diterapkan oleh masyarakat karena dengan menjalani pola hidup sehat maka diharapkan akan semakin mengurangi dampak penularan yang berlebih terhadap antar sesama manusia. Pola hidup sehat bisa dimulai dari mengkonsumsi buah dan sayur – sayuran yang telah banyak terbukti sangat baik dalam menjaga kesehatan tubuh karena didalamnya banyak terkandung mineral serta berbagai macam vitamin yang dapat meningkatkan sistem imunitas tubuh dan sistem kekebalan tubuh. Resiko penularan juga dapat diminimalisir dengan selalu mencuci tangan baik sebelum keluar rumah atau setelah pulang kerumah, sebelum atau sesudah makan, setelah dari toilet dan juga setelah memegang benda kotor atau hewan peliharaan  karena kita tentu tidak akan mengetahui apakah benda – benda yang kita sentuh sebelumnya telah tercemar atau bahkan telah terpapar covid – 19. Mencuci tangan bisa dilakukan di air yang mengalir dan menggunakan sabun cuci tangan yang berkualitas sesuai anjuran dokter, gosok di antara jari dan punggung tangan serta pergelangan tangan lalu bilas dengan air yang mengalir dan keringkan tangan menggunakan handuk bersih. Selain itu jika pun ada kegiatan mendesak yang harus dilakukan di luar rumah selalu gunakan masker saat di luar rumah guna menghindari udara kotor yang dapat menyerang sistem pernafasan. Banyak minum air putih juga menjadi kunci dalam meningkatkan imunitas tubuh karena air mengandung mineral dan tidak mengandung kalori dan gula. Dalam meningkatkan imunitas tubuh, dibutuhkan juga olahraga yang rutin karena dengan berolahraga juga dapat membantu dalam menjalani pola hidup sehat. Bila tidak terbiasa berolahraga dengan intensitas yang tinggi, mulailah berolahraga kecil dengan melakukan pemanasan di pagi hari setelah bangun tidur dengan berlari – lari mengelilingi rumah atau berolahraga dengan menggunakan fasilitas fitness pribadi guna menghindari dan meminimalisir kegiatan diluar rumah. Pola hidup sehat yang terakhir yang dapat diterapkan adalah istirahat yang cukup karena dengan beristirahat yang cukup maka kita dapat mengistirahatkan organ – organ vital agar tetap dapat berfungsi dengan baik. Kebutuhan istirahat dan tidur setiap individu berbeda – beda sesuai tahap perkembangan aktivitas yang dijalani. Setelah menjalani pola hidup sehat maka masyarakat juga dapat menerapkan social distancing sesuai kebijakan pemerintah yakni ‘’Pembatasan Sosial Berskala Besar”. Social distancing bisa dilakukan dengan cara menjaga jarak antar sesama minimal 1 – 2 meter serta melakukan aktivitas pekerjaan di rumah seperti belajar dan bekerja namun tetap menggunakan masker dan handsanitizer, dan ketika merasakan gejala yang muncul seperti suhu badan yang naik, demam atau bahkan sesak nafas segeralah periksakan diri ke dokter dan rumah sakit rujukan terdekat dan segera mengisolasi diri dengan tidak menyentuh orang lain demi meminimalisir penularan covid – 19 yang akan berakibat buruk kedepannya.
Dalam penanganan covid – 19 saat ini telah masuk pada tahapan kolektiv guna meminimalisir penyebaran. Pembatasan sosial berskala besar (PSBB) yang merupakan suatu bentuk komitmen dari semua warga negara Indonesia dan bukan hanya pemerintah saja dengan membatasi kegiatan sosial yang memiliki resiko penularan lebih banyak dari satu orang ke orang yang lain. Ini merupakan hal yang sangat penting untuk di lakukan karena faktor utama yang memicu penularan yang lebih banyak adalah manusia itu sendiri. Karena kita juga tidak akan pernah tahu siapa yang akan membawa virus ini yang kemudian menunjukan tanpa adanya gejala atau keluhan yang cukup signifikan atau bahkan tanpa adanya gejala dan keluhan sama sekali. Di dalam komitmen bersama ini agar tercipta kolektivitas dan kedisiplinan yang baik, maka pertama – tama yang harus dilakukan adalah menjaga diri sendiri dari resiko penularan penyakit dengan menjalani pola hidup sehat dan selalu mencuci tangan serta menggunakan masker jika ada keperluan mendesak diluar rumah. Pembatasan sosial juga perlu dilakukan dan telah menjadi komitmen bersama dalam penanganan covid – 19 demi terwujudnya penurunan skala untuk kasus positif dan tentu juga harapan panambahan skala pada kasus yang dinyatakan sembuh dari covid – 19 sehingga bangsa Indonesia tidak harus bertahan lebih lama dari kondisi yang saat ini agar kelak kedepannya kehidupan dapat kembali berjalan dengan normal tanpa adanya suatu hambatan yang berarti.

Previous Post
Next Post

1 comment:

  1. Numpang promo ya gan
    kami dari agen judi terpercaya, 100% tanpa robot, dengan bonus rollingan 0.3% dan refferal 10% segera di coba keberuntungan agan bersama dengan kami
    ditunggu ya di dewapk^^^ ;) ;) :*

    ReplyDelete